Puluhan Tahun Tanpa Sarana Olahraga, Pemdes Sambimaya Akan Bangun Lapangan Sepak Bola

- Jumat, 9 Desember 2022 | 19:47 WIB
Kepala Desa Sambimaya H. Turyadi (Chepi/Mitranews.net)
Kepala Desa Sambimaya H. Turyadi (Chepi/Mitranews.net)

MITRANEWS.NET - Pemerintah Desa (Pemdes) Sambimaya, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu akan mewujudkan keinginan masyarakat khususnya para pemuda dalam kebutuhan sarana olah raga.

Salah satu keinginan masyarakat yakni ingin memiliki sarana olahraga yakni lapangan sepak bola

Kepala Desa Sambimaya H. Turyadi yang menjabat sebagai kepala desa baru tahun kemarin telah berhasil luluhkan hati masyarakat melalui wacana membangun fasilitas sarana olahraga lapangan bola yang menjadi keinginan masyarakat selama ini.

Baca Juga: Longsor di Purwakarta, Memutuskan Akses Jalan

Saat awak media menyambangi kantor Desa Sambimaya, H. Turyadi menyampaikan aspirasi apa yang diinginkan oleh masyarakat yakni salah satunya mewujudkan sarana olahraga seperti lapangan sepak bola.

Turyadi pun menjelaskan kalau warganya sejak jaman dulu semenjak pemekaran dari desa pondok sejak tahun 1990an hingga sekarang.

"Masyarakat Sambimaya khususnya pemuda ingin punya fasilitas sarana olahraga yakni lapangan sepak bola sendiri, Maka dari itu mumpung saya lagi menjabat jadi kades akan saya perjuangkan karena kebutuhan lapangan sepak bola bagian dari hak pemberdayaan pemuda khususnya masyarakat semua, " ujarnya kepada awak media, jum'at 9 Desember 2022.

Baca Juga: Jaringan Pemred Promedia (JPP) Resmi Terbentuk, Jadi Kereta Agar Pemred Dan Medianya Melaju Lebih Cepat

"Bukan hanya lapangan sepak bola, saya juga ingin bangun situs bersejarah yang telah di temukan di Desa Sambimaya, saya akan berupaya menggandeng instansi terkait untuk dapat serius menindak lanjuti penelitian situs Sambimaya ini. Dan adapun kedepannya, Situs Sambimaya ini akan menjadi destinasi pariwisata," ucapnya

Sementara kegiatan pemondasian lahan yang akan di gunakan untuk lapangan bola banyak menuai dukungan dari masyarakat supaya agar secepatnya dibangun

"Saya sendiri menyadari membangun lapangan sepak bola itu tidak mudah, membutuhkan biaya yang sangat mahal, Adapun tahapan saat ini yakni pemondasian selanjutnya pengurugan, Di karenakan lahan yang digunakan sangat rendah sehingga harus dilakukan pemondasian agar permukaan lapangan lebih tinggi sehingga lapangan tidak terendam banjir. Dan adapun anggaran yang di gunakan yaitu menggunakan Dana Desa," tambahnya. 

Baca Juga: Soroti Belasan Pasal, Dewan Pers: UU KUHP Baru Mengancam Kemerdekaan Pers Dan Kehidupan Berdemokrasi

Beberapa warga masyarakat pada saat di wawancarai awak media mengungkapkan harapan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat juga

"Kami berharap agar pemerintah Desa Sambimaya yang sekarang bisa mewujudkan dan memajukan desa, Salah satunya yang menjadi keinginan masyarakat yakni sarana olahraga dan sebetulnya banyak potensi yang bisa di kembangkan di Desa Sambimaya. Tinggal masyarakat dan pemerintah desa aktif dalam berkomunikasi untuk dapat menciptakan ide dan gagasan yang berdampak pada kemajuan desa," tandasnya.(Chepi) 

Halaman:

Editor: Hedy Herdyanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X